masukkan script iklan disini
LAPMI, UKKIRI - Menjelang akhir tahun 2020 Badan Koordinasi (BADKO) HMI Sulawesi Selatan dan Barat mengadakan diskusi terbuka dengan mengusung tema "Merawat Kebhinekaan Sebagai Indentitas Kebangsaan" yang digelar di Kopi Zone Boulevard. Selasa (29/12/2020)
Kegiatan ini dihadiri beberapa narasumber, diantaranya; DR. Buhari Fakkah seorang akedemisi, Adam Muhammad ST.M.Si Angota DPRD Sulawesi selatan, M. Fadlan L. Nasurung Dan Christopher Aviary Ketua KNPI Makassar.
Selain narasumber diatas, berbagai kalangan turut hadir dari kader HMI.
Fadlan dalam diskusi yang disampaikan berharap dengan diskusi di akhir tahun ini kebhinekaan dan identitas tidak sampai pada akhir. Namun hasil dari diskusi ini bisa realisasikan secara terus menerus untuk dalam lingkup NKRI.
"Tentunya output dari diskusi akhir tahun ini bisa direalisasikan secara terus menerus dalam lingkup NKRI." Imbuhnya
Selain Fadlan, Adam Muhammad ST, M.Si juga mengajak kepada seluruh masyarakat dan khususnya para pendengar yang turut hadir agar sama-sama merawat kebhinekaan dan indentitas kebangsaan.
"Intinya tentang merawat kebhinekaan dan juga identitas kebangsaan ini sebenarnya menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama, khususnyateman-teman yang sempat hadir dalam kegiatan pada sore hari ini" pungkasnya
Reporter: Frengki
Ediotr: Rifa'Atul Mahmudah