Iklan

Rekatkan Tali Silaturahmi, HMI Komisariat Adab dan Humaniora Gelar Buka Puasa Bersama

Lapmi Ukkiri
27 May 2019
Last Updated 2020-06-23T04:32:44Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
masukkan script iklan disini


LAPMI, UKKIRI - HMI Komisariat Adab dan Humaniora Cabang Gowa Raya menggelar Silaturahmi dan Buka puasa bersama di Taman Humaniora Fakultas Adab & Humaniora, Senin, (27/05/19)

Ketua Umum HMI Komisariat Adab & Humaniora, Muhammad Syamsul Abdullah, menuturkan, tujuan yang paling substansial dalam kegiatan ini yakni merekatkan tali silaturahmi antara senior dan kawan-kawan.

"Proses jalannya kegiatan ini seperti biasanya, meskipun banyak kekurangan namun teman-teman pengurus dan teman-teman yang ikut berpartisipasi untuk terus mengusahakan agar kegiatan ini tetap berlangsung, meskipun banyak kekurangan dan alhamdulillah banyak teman-teman yang hadir dan itu menjadi semacam "hadiah" untuk teman-teman pengurus yang telah berjuang untuk melaksanakan kegiatan ini." Tuturnya

Demisioner Ketua Umum BEM Fakultas Adab dan Humaniora Periode 2004-2005, Utama Alamsyah, turut hadir dalam acara ini dan sangat mengapresiasi kegiatan ini.

"Alhamdulillah sangat senang bertemu dan bersilaturahmi dengan adik-adik, kebiasaan silaturahim dari dulu sampai sekarang masih tetap terjaga, hubungan keakraban antara adik-adik dengan senior tetap terus terjaga seperti dulu, itu yang patut kita syukuri. Acara seperti ini sangat penting disamping silaturahmi mungkin saja ada informasi tertentu yang bisa kita sharing bersama." Ungkapnya

Penulis: Sutyrajmi S
Editor: Rezky Amelia Jumain
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl